Minggu, 09 Maret 2014

Coba Klik >> PetualangUnik | Kumpulan Artikel Unik, Artikel Aneh, Dan Artikel Gokil

PetualangUnik | Kumpulan Artikel Unik, Artikel Aneh, Dan Artikel Gokil
 
#1 Web Template Generator

Use Artisteer automated web designer to create beautiful web designs in minutes. No technical skills required.
From our sponsors
thumbnail EEN MAAL, Restoran Khusus Orang Jomblo
Mar 9th 2014, 03:43, by noreply@blogger.com (Brian Brema Ridoin Manihuruk)

Nongkrong di restoran atau kafe merupakan kebiasaan yang sering kita lakukan bersama kekasih maupun bersama sahabat. Jarang orang yang berani nongkrong di cafe sendirian. Apalagi jika di sekelilingnya banyak para pasangan yang asik berduaan. 


Rasanya dunia semakin tidak adil saja ya!. Banyak pula orang yang beranggapan jika ada seseorang yang duduk manis di resto atau cafe sendirian dicap sebagai jomblo. Tapi bagi anda yang suka melakukannya, anda tak perlu malu lho. Di Belanda kini ada sebuah resto yang menawarkan kesendirian bagi anda yang tidak suka keramaian



Seperti dilansir DailyMail beberapa waktu lalu, sebuah restoran bernama Eenmaal menyajikan menu makanan yang cukup mewah dan berkelas khusus untuk tamu yang ingin menikmati kesendiriannya. Restoran yang baru dibuka pada bulan juni lalu ini, rupanya cukup diminati. Anda cukup sendirian kesana, tanpa pasangan atau keluarga. Disini status kejombloan anda pun tak menjadi masalah karena semua pengunjungnya datang seorang diri.


Marina van Goor adalah orang yang memiliki ide membangun resto ini. Menurutnya makanan-makanan istimewa juga sudah seharusnya dinikmati sendiri. Itu merupakan keistimewaan restorannya. Marina juga membantah anggapan orang bahwa kalau semua pengunjung restonya adalah para jomblo.

Dari segi interior, restoran unik ini tidak menyediakan meja yang lebar. Disini juga hanya ada satu kursi untuk satu meja makan. Jarak antar meja tamu satu dan lainnya juga diatur tidak terlalu jauh. Namun, Marina menjamin bahwa dengan jarak meja yang dekat akan tetap menjaga privasi masing-masing tamu.

thumbnail 5 Film Pembunuhan Yang Berdasarkan Kisah Nyata
Mar 9th 2014, 03:28, by noreply@blogger.com (Brian Brema Ridoin Manihuruk)

Pernahkan anda menyaksikan pembunuhan sadis di sebuah film?. Mungkin anda pernah bertanya-tanya apakah mungkin kejadian tersebut bisa terjadi di dunia nyata. Nah, Ternyata deretan film berikut ini merupakan film pembunuhan sadis yang berdasarkan oleh kisah nyata.


Banyak kisah-kisah pembunuhan sadis di dunia ini menjadi inspirasi para sineas untuk mengangkatnya menjadi sebuah film. Beberapa diantaranya sukses membuat para penontonnya ketakutan bukan main. Film-film berlatar belakang kisah nyata memang memiliki karakteristik tersendiri. Selain lebih terkesan nyata, film berdasarkan kisah nyata juga bisa mudah diterima oleh penonton karena mengandung unsur realitas dan kedekatan.

Berikut ini adalah 5 Film pembunuhan yang berdasarkan dari kisah nyata, apa saja film-film tersebut? Yuk! kita mulai dari yang pertama.

1. Psycho (1960)


Karya klasik Alfred Hitchcock masih terasa kengeriannya hingga ini. Film PSYCHO, salah satunya, terinspirasi dari sosok Ed Gein, pria Wisconsin yang membunuh dua orang wanita dan telah mengubur banyak korban lainnya di tahun 1950-an. Obsesinya untuk membunuh diketahui ternyata disebabkan oleh sang ibu. Dari pria inilah lahir tokoh Norman Bates yang ada dalam film.

Salah satu penggambaran pembunuhan yang keji dalam film terletak pada adegan showernya yang melegenda. Hitchcock mengerjakannya dengan sangat baik.

2. The Hill Have Eyes (1977)


Film ini bercerita tentang sebuah keluarga kanibal yang haus darah dan meneror orang-orang yang tersesat di padang gurun. Pondasi kisah dari film klasik karya Wes Craven ini ternyata didasarkan pada legenda Sawney Bean, yang diduga memimpin klan kanibal di perbukitan Skotlandia. Mereka pun diduga sebagai pelaku hilangnya seribu lebih orang di abad ke-15.

Kisah tersebut memang dianggap sebagai sebuah mitos yang diragukan kebenarannya. Akan tetapi beberapa bukti mengarah pada keberadaan klan kanibal ini.

3. Henry: Potrait of a Serial Killer (1986)


Film ini terinspirasi dari kisah pembunuh berantai Henry lee Lucas, yang mengaku telah melakukan pembunuhan sebagai 600 kali mulai dari tahun 1960 sampai 1983. Meski banyak dari pembunuhan tersebut masih disangsikan atau tak diakui, kengerian tersebut menjadi inspirasi pembuatan film ini.

Pada akhirnya Lucas dibuktikan telah melakukan pembunuhan sebanyaK 213 kali. Hanya pembunuh sinting yang mampu menghilangkan nyawa manusia sebanyak itu.

4. The Silence of The Lamb (1991)


Hannibal Lecter merupakan sosok ikonik dalam sejarah film horor Hollywood. Saking mengerikannya sosok satu ini, banyak yang tak menyangka bahwa sosoknya tersebut didasarkan pada orang nyata. Potongan-potongan latar belakang dari kanibal pembunuh berantai Albert Fish membantu sang penulis novel Thomas Harris untuk menciptakan karakter tersebut. Tokoh itu pun dihidupkan dalam kisah layar lebar oleh Anthony Hopkins.

5. Wolf Creek (2005)


Naskah film ini mulanya hanya ditulis sebagai kisah fiktif biasa, namun sang penulis memutuskan untuk menambahkan beberapa detil dari pembunuh berantai dari Australia sebagai bumbu cerita horornya. Pembunuh tersebut diketahui suka menculik, menyiksa dan membunuh para turis di antara tahun 90-an sampai 2000 awal.

Yang membuat makin mengerikan adalah penampilan dari sang pembunuhnya seperti orang normal. Hal tersebut membuat penonton pasti langsung was-was saat bertemu dengan orang asing.

thumbnail 5 Kereta Api Yang Paling Mewah Di Dunia
Mar 9th 2014, 03:13, by noreply@blogger.com (Brian Brema Ridoin Manihuruk)

Selain bus, kereta api adalah salah satu mode transportasi yang digemari oleh masyarakat. Kereta api juga disebut sebagai moda transportasi anti-macet karena memiliki lintasan tersendiri dibandingkan jenis moda transportasi darat lainnya.


Berikut kami sajikan 5 Kereta Api Paling Mewah Di Dunia, yang menawarkan pelayanan berkelas tinggi dan pemandangan yang indah, seperti dilansir Magforwomen. Yuk mari kita simak bersama!

1. Hiram Bingham


Dari Poroy, dekat kota kuno Cusco, ke kota yang hilang Machu Picchu, kereta api Hiram Bingham akan membawa wisatawan melalui pemandangan paling romantis di Peru.

Perjalanan kereta mewah ini dimulai dan berhenti di Poroy, 20 menit dari ibukota kuno Cuzco. Di alun-alun Cuzco, wisatawan akan menemukan berbagai kios warna-warni, trotoar dan jalan-jalan yang menawan. Berjalan lebih dalam, wisatawan akan menemukan arena bermain kecil yang indah, dengan jajaran butik-butik kecil yang menjual kerajinan lokal.

Nama kereta api ini diambil dari nama Hiram Bingham III, seorang penjelajah yang berhasil menemukan benteng Quechua milik suku Inka.

2. Rocky Mountaineer


Rocky Mountaineer adalah kereta api mewah yang dimiliki oleh Armstrong Group. Kereta api yang berbasis di British Columbia, Kanada, ini melakukan perjalanan perdananya pada tahun 1990. Karena pelayanannya sangat baik, Rocky Mountaineer kemudian diganjar penghargaan Worlds 20 Best Rail Experiences oleh International Railway Traveler pada 1991.

Penghargaan demi penghargaan terus diterima oleh kereta api ini, sebut saja penghargaan 10 Best Rail Experiences in the World dari The International Railway Traveler yang berhasil diterima Rocky Mountaineer pada tahun 2002. Setahun kemudian, BBC memasukkan Rocky Mountaineer dalam ulasan 50 Things To Do Before You Die.

3. Venice Simplon Orient Express


Venice Simplon Orient Express atau VSOE, dikenal sebagai layanan kereta mewah, yang melaju dari London hingga ke Venesia. Perusahaan asli VSOE didirikan oleh James Sherwood dari Kentucky, Amerika Serikat, pada tahun 1982. Lima tahun sebelumnya, pada tahun 1977, dia membeli dua gerbong asli dalam sebuah lelang ketika Compagnie Internationale des Wagons-Lits memutuskan untuk menarik diri dari layanan Orient Express.

James kemudian menghabiskan USD 16 juta atau sekitar Rp 182 miliar untuk mempercantik gerbong kereta VSOE. Antara bulan Maret sampai November, VSOE melayani perjalanan ke delapan tujuan utama di Eropa, yaitu London, Paris, Roma, Venesia, Wina, Praha, Budapest, Bucharest, Istanbul, Dresden, Krakow, Stockholm, dan Kopenhagen.

4. Palace on Wheels


Palace on Wheels adalah sebuah kereta wisata mewah yang menawarkan layanan berkualitas tinggi. Kereta wisata ini diluncurkan oleh Indian Railways&Rajasthan Tourism Development Corporation untuk mempromosikan pariwisata di Rajasthan.

Layanan kereta diperbaharui dan diluncurkan kembali pada bulan Agustus 2009 lalu. Pada tahun 2010 lalu, Palace on Wheels disebut sebagai kereta mewah keempat di dunia. Kereta ini akan membawa Anda berpetualang selama delapan hari tujuh malam. Perjalanan akan dimulai dari New Delhi, Jaipur, Sawai Madhopur, Chittaurgarh, Udaipur, Jaisalmer, Jodhpur, Bharatpur, Agra, dan kembali ke New Delhi.

5. Blue Train


Blue Train adalah salah satu layanan kereta api paling mewah di dunia yang berbasis di Afrika Selatan. Kereta ini akan membawa Anda melalui perjalanan sejauh kurang lebih 1.600 kilometer di Afrika Selatan antara Pretoria dan Cape Town.

Union Limited and Union Express adalah cikal bakal lahirnya Blue Train, yang saat itu beroperasi pada tahun 1923. Kereta tersebut mengambil penumpang dari Johannesburg dan kemudian membawanya ke kapal yang berangkat dari Cape Town ke Inggris. The Union Express memperkenalkan fitur mewah seperti bar pada tahun 1933 dan gerbong ber-AC pada tahun 1939.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions