Selasa, 09 September 2014

Ayo Baca, Gugun Blues Shelter, Band yg Mengharumkan nama Indonesia

MENJELMA.COM
unik dan aneh akan di expost disini // via fulltextrssfeed.com 
At Home Yoga Retreat

Everything you need to enjoy a weekend yoga retreat in your own home!
From our sponsors
Gugun Blues Shelter, Band yg Mengharumkan nama Indonesia
Sep 10th 2014, 03:58, by Restu dewi



Udah lama gak bikin trit & jadi silent reader.
Mau share sedikit tentang band indonesia yg telah meraih berbagai penghargaan di luar negri, pengalaman di luar negri, skill gak usah ditanya, sound system oke. Gear nya jangan ditanya lagi.

Ane bersyukur, di tengah menurunnya kualitas musik dalam negri, masih ada band seperti Gugun Blues Shelter

Gugun Blues Shelter


Quote: Berbicara tentang band berliran blues khususnya di Indonesia, tentunya kualitas dari Gugun and the Blues Shelter atau yang biasa dikenal dengan Gugun Blues Shelter sudah tidak diragukan lagi. Band yang terdiri dari tiga personil, yaitu Gugun (gitar), Jono (bass), Bowie (drum) memiliki karir yang cemerlang dalam usia yang relatif muda. Gugun Blues Shelter terbentuk pada tahun 2004 di Jakarta dengan nama awal The Blues Bug memiliki pengaruh musik yang kuat dari Jimi Hendrix, Stevie Ray Vaughn, Bettie Davis, dan Led Zepplin.

Get the Bug (2004), Turn It On (2007), dan Gugun Blues Shelter (2010) merupakan tiga album yang telah dihasilkan Gugun Blues Shelter hingga saat ini. Hampir setiap albumnya mendapatkan sambutan yang meriah di belantika musik, terutama untuk album Turn It On.

Pada tahun 2007 majalah Rolling Stones menobatkan album kedua band beraliran blues ini sebagai salah satu Album Indonesia Terbaik. Turn It On juga dinobatkan sebagai Album of the Year versi MTV Trax Magazine. Tidak hanya sampai di situ, pada tahun yang sama Gugun sang gitaris juga dinobatkan sebagai pemaik gitar blues terbaik se-Asia Tenggara versi MTV Trax Magazine.

Kehadiran band bernafaskan blues ini tidak hanya menyita perhatian dunia musik Indonesia. Pasalnya Gugun Blues Shelter juga memiliki banyak penggemar di Eropa khususnya Inggris. Nama band Gugun Blues Shelter tercatat pernah beberapa kali tampil dalam panggung blues di Inggris. Bahkan band ini pernah melakukan touring ke beberapa kota di sana.

Dan yang paling membanggakan, Gugun Blues Shelter pernah ikut tampil dalam perayaan ulang tahun Hard Rock ke-40, Hard Rock Calling 2011. Dalam event yang diselenggarakan selama beberapa hari di Hyde Park, London, Inggris tersebut Gugun Blues Shelter tampil berbagi panggung dengan musisi kelas dunia seperti Rod Stewart, Bon Jovi, dan The Killers.

Selain meramaikan panggung blues Inggris, Gugun Blues Shelter juga pernah tampil beberapa kali di Malaysia dan juga event Singapore Art Festival yang sekelas dengan Java Jazz Festival di Indonesia. Pavilion Indonesia di Shanghai World Expo 2010 juga pernah diramaikan oleh band ini. Tentunya di Indonesia sendiri nama Gugun Blues Shelter sudah malang melintang dalam meramaikan panggung musik. Tidak hanya tampil dalam panggung bertemakan blues seperti Jakarta International Blues Festival, band ini juga seringkali mengisi acara sekelas Java Rockin' Land dan Java Jazz Festival.

Album ketiga mereka yang dirilis 2010 juga mendapatkan sambutan yang baik. Pada tahun yang sama lagu "When I See You Again" dinobatkan sebagai sebagai lagu blues terfavorit dalam the Indonesia Edge Music Awards. Keberhasilan Gugun Blues Shelter terus berlanjut pada tahun 2011 ketika mereka sukses bekerja sama dengan label musik asal Amerika, Grooveyards Records. Dalam naungan label rekaman tersbeut beberapa lagu mereka dari ketiga album yang telah dihasilkan masuk ke dalam album blues kompilasi, "Far East Blues Experience" .

Dengan sederetan prestasi yang telah ditoreh, maka tidak mengherankan apabila Gugun Blues Shelter disebut-sebut sebagai band beraliran blues paling berpengaruh di tanah air.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions